10 Tanaman Merambat Untuk Pagar

Berbagai macam cara yang digunakan untuk menanam dan merawat tanaman pagar rumah yang cantik. Bagaimana cara tanaman ini merambai juga sangat beragam, ada yang mudah untuk merambat disekitar pagar, sehingga tidak lagi membutuhkan bantuan media lainnya seperti tali pengikat. Ada juga yang cara menanamnya harus diikat dengan tali, bambu atau media lainnya untuk mendapatkan bentuk jalur rambatan yang sempurna.

Untuk menanamnya, tanaman rambat sebaiknya ditanam dengan memberikan jarak tertentu, tergantung keinginan anda bagaimana bentuk rambatannya. Anda juga dapat menanam di dekat tiang-tiang rangka pagar rumah untuk rambatannya.

Jenis Tanaman Pagar

1. Sirih Merah

Jenis Tanaman hias dan obat ini merupakan tanaman merambat. Sirih merah sangat cocok dan indah sebagai penghias pagar rumah dirambatkan pada batang pohon. Tanaman sirih merah membutuhkan pengikat karena akarnya tidak menempel secara kuat pada media merambatnya.

Tanaman Merambat Untuk Pagar

2. Alamanda

Alamanda juga disebut sebagai bunga terompet emas, bunga lonceng kuning, atau bunga buttercup. Tanaman yang cantik ini cangat cepat tumbuh dan merupakan jenis tanaman rambat berbunga. Jadi cocok bagi anda yang menyukai bunga untuk menghiasi pagar rumah anda. Alamanda membutuhkan tempat terbuka yang terkena banyak sinar matahari, hujan yang cukup dan kelembaban tinggi sepanjang tahun

Tanaman Merambat Untuk Pagar

Di alam liar, alamanda tumbuh di sepanjang tepian sungai dan daerah terbuka dan cerah lainnya dengan curah hujan yang cukup dan substrat lembab yang terus-menerus. Tanaman tidak mentolerir naungan atau tanah asin atau alkali, dan mereka sensitif terhadap embun beku. Mereka tumbuh dengan cepat, terkadang menyebar 3 meter per tahun. Alamanda bisa diperbanyak dari stek.

3. Morning Glory

Selain bentuk daunnya yang tipis dan berbentuk hati, Tanaman Rambat ini juga sama dengan Alamanda yang mempunyai bunga, juga sangat cocok untuk menghiasi pagar rumah anda yang cantik. Selain itu, bunga ini juga berbau harum.

Tanaman Merambat Untuk Pagar

Sebagian besar jenis bunga morning glory  mekar penuh di pagi hari. Saat matahari mulai bersinar, bunga morning glory akan mekar dan mengeluarkan bau yang cukup wangi. Bunganya biasanya mulai memudar beberapa jam sebelum “kelopak” mulai terlihat terlihat melengkung. Bunga ini sangat menyukai paparan sinar matahari penuh sepanjang hari, dan tanah mesic . Namun ada juga jenis morning glory, seperti Ipomoea muricata , yang mekar di malam hari.

4. Daun Dollar

Jenis Tanaman rambat ini memiliki helaian daun yang sangat menarik, bentuknya bulat-bulat kecil, rapat menempelpada dinding, hingga akan terlihat rapih sekali bak permadani.  Tanaman dollar rambat yang berupa daun-daun yang menempel dan menjalar pada tembok yang kasar. Daun-daun ini dapat tumbuh menutupi tembok dengan merata. Penggunaan tanaman ini cocok untuk menutupi tembok atau pagar luar

Tanaman Merambat Untuk Pagar

5. Bugenvil atau Bunga Kertas

Jenis tanaman rambat berbunga ini sangat unik, bunganya berwarna merah, orange, kuning hingga ungu. Anda bisa menyilangkan jenis-jenis bunga bugenvil ini dengan berbagai varian warna, maka Anda akan mendapatkan kombinasi warna yang unik dan cantic untuk pagar rumah Anda.

6. Melati Irian

Sangat cantik untuk hiasan pagar rumah dengan tanaman rambat berbunga ini, sebab bunganya yang berbentuk bergerombol. Jika Anda pandai dalam berkreasi maka Anda akan mendapatkan hiasan pagar rumah yang sangat indah dan asri.

Tanaman Merambat Untuk Pagar

7. Golden Moneyworth

Tanaman Rambat ini sangat cocok untuk permukaan pagar, Jadi tanaman rambat untuk pagar rumah yang cantik ini memiliki sifat yang cepat merambat dan tanaman ini juga tidak memerlukan perawatan yang tinggi.

8. Soapwort

Tanaman untuk pagar yang berbunga ini salah satu tanaman yang menjadi favorit bagi para pecinta hunian rumah yang asri. Sebab tanaman ini tahan panas dan juga tahan kelembapan. Yang harus diperhatikan untuk merawat tanaman ini hanyalah paparan sinar matahari langsung.

9. Clematis

Bagi Anda yang suka dengan akses warna yang lembut pada pagar, pilihan Bunga Clematis untuk tanaman rambat pagar rumah yang cantik ini sangat cocok dengan Anda.

10. Mandevilla

Tanaman untuk pagar ini adalah tanaman rambat terpopuler. Tahan terhadap sengatan panas matahari, untuk bunganya sendiri juga sangat beragam seperti kuning, merah muda, merah dan juga putih.

Tanaman Merambat Untuk Pagar

Tanaman rambat berbunga ini juga sering diberikan media untuk rambatannya, hal ini bertujuan untuk memberikan sebuah alur rambatan sesuai keinginan.

Perawatan Tanaman Pagar

Nah, untuk penanaman dan perawatan pagar tanaman merambat yakni seperti dibawah ini,

  1. Jika mempunyai Pagar dengan ukuran yang besar, maka sangat disarankan untuk memakai tanaman rambat dengan daun yang lebar begitu sebaliknya. Hal tersebut bertujuan untuk membuat tampilan yang sangat seimbang dengan pagar, sehingga pagar rumah akan terlihat lebih cantik dengan tanaman rambat.
  2. Tanah yang akan dibuat sebagai media tanam haruslah dibersihkan terlebih dahulu.
  3. Buatlah lubang didekat pagar rumah disebelah bawah, kemudian masukkanlah beberapa campuran bahan organik seperti pupuk dan tanah dengan perbandingan 2:1 didalam lubang media tanam tersebut.
  4. Selanjutnya, pilihlah tanaman rambat untuk pagar rumah yang cantik dengan melihat klasifikasi tanaman rambat sebelumnya dan pilih lubang untuk menanamnya yang sudah dipersiapkan tadi.
  5. Siramlah tanaman rambat untuk pagar rumah yang cantik tersebut secara teratur setiap harinya utamakan dipagi dan sore hari. Jangan lupakan untuk memberikan pupuk sebagai bahan makanan untuk tanaman rambatnya seperti pupuk KCL, Urea dan juga pupuk TSP, campurkan masing-masing pupuk tersebut sebanyak 5 gram untuk jangka waktu satu bulan.
  6. Selanjutnya, tanaman tersebut perlu di trim sama seperti rambut. Lakukanlah paling sedikit 1 kali seminggu sehingga bentuk tanaman rambat untuk pagar rumah yang cantik semakin bagus di pagar rumah anda.
  7. Rawatlah tanaman merambat dengan jenis akar yang dapat masuk ke dalam pagar rumah anda misalnya saja memotong akar tersebut agar tidak merusak tembok pagar rumah Anda.
  8. Dapat juga Anda mengikat tanaman rambat tersebut untuk mendapatkan serta mengatur arah rambatannya, sehingga anda dapat merubah rambatannya sesuai keinginan
  9. Jenis tanaman merambat untuk pagar rumah yang cantik ini sangat menyukai sinar matahari langsung, jadi usahakanlah tanaman rambat ini terkena sinar matahari langsung.

Original source by blog.rumahdantanah